Universitas Bosowa (Unibos) menggelar Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) bersama Universitas Hasanuddin (Unhas) yang berlangsung di Balai Sidang, Senin (18/12/2023).
Agenda Penandatanganan MoU ini dihadiri oleh Sekretaris Yayasan Aksa Mahmud, Baharuddin Rahim, Rektor Unibos, Prof. Dr. Ir. Batara Surya, S.T., M.Si serta di dampingi oleh jajaran Wakil Rektor, Direktorat, dan Dosen Unibos.
Adapun kegiatan ini turut menghadirkan Rektor Unhas, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc. sebagai pemateri pada kuliah umum serta jajaran dekan yang turut mendampingi.
Dalam sambutannya, Rektor Unibos, Prof. Dr. Ir. Batara Surya, S.T., M.Si. mengungkapkan peluang serta manfaat atas pelaksanaan penandatanganan MoU bersama Unhas.
“Kami melihat banyak hal yang bisa dipelajari dari bekerjasama, seperti sebelumnya. Mudah mudahan kita bisa mencapai sustainable yang sangat dipengaruhi oleh hasil atau capaian kita,” jelasnya.
Lebih lanjut, ia juga menuturkan tanggapannya terhadap pelaksanaan Penandatanganan MoU ini.
“MoU yang kita laksanakan hari ini akan membawa dampak pada kedua belah pihak, dengan demikian saya berterima kasih atas kesediaan bapak Rektor Unhas untuk hadir hari ini sebagai awal dari kolaborasi kita ke depan,” tambahnya.
Di sisi lain, Rektor Unhas, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc. turut memberikan sambutan dan memberikan pandangannya terhadap kerja sama yang akan dijalin.
“Ini adalah momentum yang baik bagi saya, memasuki era kolaborasi dimana kerja sama itu menjadi kunci dan hari ini saya hadir untuk penandatanganan MoU dengan Unibos,” tutupnya.