Universitas Bosowa (Unibos) berkolaborasi dengan Sivema menggelar pelatihan implementasi sistem Siakad Cloud untuk memudahkan sistem operasional perkuliahan yang ada di Universitas Bosowa, di Ruang Rapat Senat, Lt. 9 Gedung 1, Unibos. Kamis (3/8/2023).
Kegiatan ini dihadiri oleh Prof. Dr. Haeruddin Saleh , S.E M.Si selaku Wakil Rektor I, Dr. Setia Budi, S.Pi., M.Si selaku Directorate of Academic and Student Affairs, Mei selaku Product Trainer sekaligus penanggung jawab pelatihan tim Sevima , Divisi keuangan Unibos hingga seluruh perwakilan staff Tata Usaha setiap fakultas di Universitas Bosowa.
Mei selaku Trainer Sevima mengungkapkan bahwa kegiatan hari ini merupakan bentuk kolaborasi antara Unibos dan Sevima yang akan berfokus pada bidang keuangan untuk menjelaskan mekanisme tagihan dan pembayaran.
“Untuk kegiatan hari ini kita fokus terlebih dahulu pada proses keuangan, goalsnya adalah kita bisa membuat tagihan dan mekanisme pembayaran. Harapannya kita bisa berkolaborasi dengan baik melalui kegiatan ini” ungkapnya.
Di sisi lain, Dr. Setia Budi, S.Pi., M.Si selaku Directorate of Academic and Student Affairs menjelaskan bahwa hal ini merupakan pertama kalinya Universitas Bosowa mengadakan pergantian sistem setelah 8 tahun.
“Kegiatan hari ini sangat penting, karena setelah 8 tahun Unibos memutuskan untuk mengganti sistem operasional dalam perkuliahan” jelasnya.
Lebih lanjut, ia juga mengharapkan agar sistem yang baru mampu memudahkan dalam mengatasi permasalahan yang ada dengan tingkat aksesbilitas dan kesuksesan yang tinggi.
“Mudah-mudahan system yang baru mampu membantu menyelesaikan permasalahan-permasalahan di bidang keuangan, akademik, kemahasiswaan dan sebagainya. Kami harap juga syitem yang baru ini sesuai dengan ekspektasi kami terkait aksesbilitas dan kesuksesannya” tutupnya.