Program Pasca Sarjana (PPS) Universitas Bosowa (Unibos) selenggarakan malam ramah tamah menyambut Wisuda Ke-67 PPS Unibos yang dilaksanakan di Hotel Claro, Selasa (20/5/2025).
Ramah Tamah ini disambut oleh Direktur PPS Unibos, Prof. Dr. Ir. Muhibuddin, M.Si., dilanjutkan laporan dari Dr. Dra. Juharni, M.Si. yang dihadiri oleh 285 calon wisudawan PPS Unibos serta jajaran Asisten Direktur PPS dan Ketua Program Studi (KPS) PPS Unibos.
Dalam sambutannya, Prof. Dr. Ir. Muhibuddin menyampaikan apresiasinya terhadap pencapaian seluruh calon wisudawan selama menjalankan studi di PPS Unibos.
“Ramah Tamah ini menjadi momentum untuk kita dalam merayakan kerja keras kita selama ini kurang lebih 3,5 tahun. Besok akan menjadi momentum sakral pelepasan Bapak Ibu sekalian,” ujarnya.
Selanjutnya, beliau menyampaikan amanatnya agar seluruh calon wisudawan agar dapat tetap menjaga nama baik almamater setelah prosesi wisuda.
“Diharapkan teman-teman alumni ini setelah besok menghadapi tantangan-tantangan baru karena sudah bertambah lagi gelarnya. Jaga nama baik Unibos jaga nama baik PPS.” Tuturnya.
Di sisi lain, Dr. Dra. Juharni, M.Si. turut menyampaikan kesan serta pesannya kepada seluruh wisudawan yang akan segera dikukuhkan dan dinyatakan lulus sebagai alumni PPS Unibos.
“Terima kasih atas seluruh partisipasi Bapak dan Ibu hingga acara ini dapat terlaksana dengan baik. Semoga wisuda esok hari berjalan dengan lancar dan kita bisa tetap membangun silaturahmi,” tutupnya.