Universitas Bosowa (Unibos) bekerja sama dengan Lembaga Kesenian Mahasiswa (LKM) menyelenggarakan Unibos Got Talent 2025. Kegiatan dilaksanakan di pelataran Gedung 1 Unibos, Rabu (14/05).
Ajang ini merupakan kesempatan bagi mahasiswa Unibos untuk mengembangkan bakat dan minatnya dalam dunia seni. Kegiatan ini mengangkat tema Ruang Tanpa Sekat: ekspresikan bukan impresikan, karena seni adalah dirimu, bukan ekspektasi mereka dan ditonton oleh mahasiswa Universitas Bosowa.
Adapun jenis kesenian yang dibuka yakni tari, musik, sastra, rupa dan stand up comedy. Kegiatan ini menghadirkan juri dari berbagai bidang, yakni penari dan aktivis seni, Hermin Bernadus S.Pd, pengamat budaya dan mantan Ketua Temu Teman seni nusantara, Alfian, serta finalis Indonesian Idol, Rivqa.
Dalam wawancaranya, penanggung jawab kegiatan, Rian Darmawan mengatakan sebanyak 20 mahasiswa mendaftar dalam Unibos Got Talent. “Ajang ini tadi menampilkan penampilan 17 mahasiswa dari 20 peserta yang mendaftarkan dirinya,” ujarnya.
Terdapat lima peserta terbaik dari Unibos Got Talent yang akan bertanding di Final. Adapun Final yang rencananya akan diselenggarakan pada 23 Mei 2025 di Trans Studio Mall Makassar.
Koordinator Tari LKM, Andi Nurkaiga menambahkan harapannya terhadap ajang ini untuk mahasiswa Unibos. “Semoga dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa Unibos bisa menjadikannya sebagai ruang untuk mengembangkan bakat dan ruang tetap belajar,” ujar mahasiswa Hukum tersebut.