Program Studi (Prodi) Pendidikan Profesi Guru (PPG) Universitas Bosowa (Unibos) selenggarakan Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan yang diikuti oleh 660 mahasiswa yang telah terpilih sebagai mahasiswa PPG Unibos, berlangsung melalui Zoom Meeting pada Rabu (28/8/2024).
Orientasi mahasiswa PPG ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor I Unibos, Prof. Dr. Haeruddin Saleh, S.E., M.Si., serta laporan dari Koordinator PPG Unibos, Dr. Ifa Safira, S.Pd., M.Pd., tentang informasi seputar proses pembelajaran dan jangkauan mahasiswa PPG Unibos.
Dr. Ifa Safira, S.Pd., M.Pd., mengungkapkan bahwa Unibos mendapatkan kuota sebanyak 660 guru yang menjadi mahasiswa PPG dari tiga bidang ilmu di PPG Unibos dan mengikuti orientasi mahasiswa PPG Unibos untuk mendengarkan petunjuk penggunaan LMS.
“Alhamdulillah 660 mahasiswa ppg yang telah dinyatakan lulus di unibos ini sudah memiliki akun masing-masing. Kegiatan orientasi mahasiswa PPG dalam jabatan ini ditujukan untuk mengenalkan dan memberikan arahan penggunaan akun LMS PMM yang akan dilaksanakan secara mandiri bagi mahasiswa PPG Unibos,” tuturnya.
Selanjutnya, Wakil Rektor I Unibos, Prof. Dr. Haeruddin Saleh, S.E., M.Si. turut menyambut mahasiswa PPG Unibos dengan menyampaikan bahwa seluruh peserta yang mengikuti orientasi hari ini merupakan orang-orang terpilih yang akan dipersiapkan untuk menjadi guru profesional di masa depan.
“Selamat datang untuk mahasiswa PPG Unibos dan selamat atas pencapaian bapak ibu setelah melalui serangkaian tes dan ujian hingga dapat menjadi guru-guru yang terpilih untuk mempersiapkan diri menjadi guru profesional yang memiliki jiwa pendidik yang tangguh, inspiratif, dan inovatif,” ungkapnya.
Terakhir, ia juga menyampaikan kesannya atas pentingnya peran guru di era globalisasi dan digitalisasi ini untuk menjadi pembawa perubahan dari mendidik siswa-siswi menjadi generasi penerus bangsa.
“Memasuki era globalisasi dan digitalisasi, peran guru semakin penting yang tidak hanya dituntut untuk mengajar tetapi juga untuk menjadi agen perubahan bagi masyarakat. Oleh karena itu manfaatkanlah setiap kesempatan untuk mengasah keterampilan dan karakter pendidik yang profesional,” tutupnya.