Program Studi (Prodi) Agroteknologi Fakultas Pertanian (FP) Universitas Bosowa (Unibos) teken Implementation of Agreement (IA) dengan UPT Balai Benih Tanaman Holtikultura (BBTH) Bonto-Bonto Provinsi Sulawesi Selatan yang berlangsung di Kantor BBTH Bonto-Bonto Gowa, Selasa (20/8/2024).
IoA yang ditandatangani kali ini memuat implementasi kerjasama dalam bidang pelatihan perbanyakan tanaman untuk meningkatkan kualitas sumberdaya mahasiswa dibidang Teknologi pertanian.
Dokumen resmi ini ditandatangani oleh KPS Agroteknologi FP Unibos Dr. Amirudin, S.P., M.P dengan Kepala UPT BBTH Provinsi Sulawesi Selatan Ibu Andi Batari Sari, S.P., M.AP.
Dr. Amirudin, S.P., M.P. dalam wawancara, menyebutkan beberapa lingkup aksi dalam meningkatkan kualitas SDM mahasiswa diantaranya program PKL dan pelatihan perbayakan tanaman.
“Terdapat beberapa ruang lingkup rencana Aksi yang akan dilaksanakan yaitu Peningkatan Kapasitas Sumberdaya Manusia, kegiatan berupa Praktek Kerja Lapang (PKL) yang sudah berjalan sekarang dan Pelatihan Perbanyakan Tanaman secara vegetatif dan secara in vitro,” sebutnya.
Kemudian, ia juga menyebutkan program kerja sama di bidang pendidikan, penelitian dan pangabdian pada masyarakat dalam berbagai ruang lingkup mulai dari persiapan lokakarya, penelitian bersama, hingga menyelenggarakan kolaborasi PKM.
“Untuk program peningkatan kualitas Pendidikan dan pengajaran, kegiatan berupa Pelibatan penyusunan Lokakarya Kurikulum MBKM, Praktisi Mengajar dan RPS;. Sedangkan untuk Peningkatan kualitas dan kuantitas penelitian, kegiatan berupa kolaborasi penelitian dan kegiatan seminar Nasional Penelitian. Sedangkan dari sisi Pengabdian kegiatannya berupa kolaborasi PKM,” tuturnya.
Terakhir, ia juga menyebutkan bahwa dalam program ini dapat dimanfaatkan berbagai sarana prasarana untuk menunjang proses pengajaran bagi mahasiswa dan dosen.
“Kami juga akan melakukan pemanfaatan pendidikan labotarorium kultur jaringan sebagai sumber belajar dan metode mengajar Dosen dan mahasiswa secara bersama-sama,” tutupnya.