Dalam agenda Gerakan Bangun Pemuda Sadar Wisata (Gerbang Pesawat), UKM Unibos Youth Forum (UYF) dan Forum Komunikasi Dara Daeng Maros (FKDDM) kenalkan Budaya Maros pada peserta forum yang berlangsung di Students’ Lounge Gedung 1, Jumat (28/6/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa PMM Batch 4 Unversitas Bosowa sebagai peserta pada perkenalan budaya yang dikenalkan oleh Dara dan Daeng Kabupaten Maros sebagai salah satu organisasi yang mendukung perkembangan pariwisata di Kabupaten Maros.
Dalam sambutannya, Irwansyah selaku Ketua Umum UYF menyebuatkan apresiasi serta kesannya atas inisiatif dari FKDDM untuk melaksanakan program ini.
“Kami sangat mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini karena pastinya akan membawa manfaat bagi mahasiswa dalam hal ini teman-teman PMM untuk lebih mengenali bagaimana wisata di Kabupaten Maros itu dan apa saja yang ada disana,” jelasnya.
Di sisi lain, Sekretaris Umum FKDDM, Fadhil juga menyampaian rasa terima kasihnya serta tujuan utama dari pelaksanaan kunjungan kali ini.
“Terima kasih kami ucapkan pada UKM Unibos Youth Forum atas keterbukaan dalam kolaborasi bersama kami yang pada kesempatan ini menjalankan program kerja pengenalan wisata di Kabupaten Maros yang tidak lain tujuannya yaitu untuk menunjukkan lebih jauh tentang wisata dan kekayaan budaya yang ada di Kabupaten Maros,” sebutnya.
Selanjutnya, ia juga kembali menekankan pentingnya kesadaran wisata bagi setiap pemuda termasuk mahasiswa dalam proses perkembangannya.
“Kesadaran wisata sangat penting kami rasa untuk terus disosialisasikan, sebab semakin berkembang zaman semakin banyak perubahan dan kita juga harus terus memperluas informasi apa saja adat dan budaya yang kita miliki, dalam hal ini yang dapat berpotensi dalam aspek pariwisata di Kabupaten Maros,” ungkapnya.