Badan Eksekutif Mahasiswa (Bem) Fakultas Psikologi Universitas Bosowa (unibos) gelar Psychofest 2022 yang bertujuan untuk mengasah potensi mahasiswa dalam bidang akademik, kesenian, dan kreatifitas mahasiswa.
Psychofest 2022 atau Festival Psikologi ini merupakan program yang baru dilaksanakan tahun ini oleh BEM Psikologi Unibos. Dalam festival ini ada beberapa rangkaian kegiatan yang akan diselenggarakan seperti seminar nasional, kompetisi poster, essay, dan kompetisi debat.
Festival Psychofest 2022 dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Psikologi Musawwir, S.Psi., M.Pd. yang didampingi Wakil Dekan II Titin Florentina P., S. Psi., M. Psi., Psikolog dan Ketua Program Studi Andi Muhammad Aditya, S. Psi., M. Psi, Psikolog serta sivitas akademika fakultas psikologi di laksanakan secara hybrid atau online dan offline di Gedung Lestari 45.
Pada pembukaan kegiatan psychofest ini dimeriahkan dengan penampilan tari 4 etnis, bugis, makassar, mandar, dan toraja, serta penampilan Psyart yang dipersembahkan oleh mahasiswa psikologi Unibos.
Ketua panitia Imran rochmadi menuturkan kegiatan psycofest ini bertujuan menjalin silaturahim antara mahasiswa, alumni, dan sivitas fakultas psikologi, serta menunjukkan Unibos adalah kampus Unggul dan berdaya saing global.
“kegiatan ini untuk menunjukkan unibos sebagai kampus yang unggul dan berdaya saing global, dan memberdayakan mahasiswa psikologi, serta mempererat tali siraturahmi antar psikologi seluruh indonesia” tuturnya
Selanjutnya dekan fakultas psikologi Unibos menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk mengedukasi masyarakat mengenai isu-isu psikologi.
“kegiatan psycofest ini sangat inovatif, mengajak orang-orang umum untuk mengenal lebih jauh tentang psikologi dan di psycofest ini ada banyak kegiatan yang berkaitan dengan ilmu psikologi yang mudah dipahami” ucap Musawwir, S.Pd., M.Pd