Fakultas Kedokteran Universitas Bosowa (FK Unibos) kembali menggelar kunjungan dalam rangka perkembangan proses perkuliahan Fakultas Kedokteran, Senin (17/07).
Kunjungan kali ini dilakukan 50 mahasiswa FK Unibos di Panti Sosial Bina Daksa (PSBD) Wirajaya didampingi oleh dr. Mahmud Rompegading, M.Kes juga disambut langsung oleh pimpinan dan humas PSBD Wirajaya di Aula PSBD.
Kegiatan yang ditujukan untuk memahami mata kuliah empati, komunikasi efektif, sosial dan akuntabilitas ini tidak hanya sekedar dilakukan dengan beberapa penjelasan dari pihak PSBD. Tetapi juga memberi kesempatan mahasiswa FK Unibos untuk berbaur bersama 120 anggota didik PSBD yang juga dibagi kedalam beberapa kelompok keahlian khusus. Termasuk mereka yang memiliki potensi dalam bidang fashion, tata rias, otomotif, elektro, fotografi dan lain sebagainya.
Pimpinan Panti Sosial Bina Daksa (PSBD) Wirajaya Makassar menuturkan kunjungan ini memang sangat memberi manfaat bagi anggota binaan agar mampu termotivasi mengembangkan kemampuan meski memiliki keterbatasan.
“Kita sangat mendukung jika mahasiswa memiliki antusias untuk saling membantu dan memberi respon kepada mereka yang butuh dukungan lebih. Tidak hanya membuat anggota didik kami lebih percaya diri, tetapi ada proses timbal balik yang bisa meningkatkan kemampuan sosial dari kedua pihak untuk lebih saling berbagi”, ungkap Drs. Aladin.
Hal tersebut juga diutarakan dr. Mahmud Rompegading, M.Kes selaku penanggung jawab mata kuliah tersebut. “Kunjungan ini memang direncanakan sebagai program perwujudan praktek mata kuliah empati, komunikasi efektif, sosial dan akuntabilitas. Sehingga kita berharap dapat membentuk mahasiswa memiliki kemampuan sosial yang lebih sesuai dengan yang ingin kami capai. Dalam hal ini mahasiswa juga mampu belajar proses komunikasi efektif yang nantinya sangat penting bagi seorang dokter profesional. Dalam hal proses diagnosa juga penetapan rencana tindakan antara pasien dan dokter”, tutur Dosen FK Unibos ini.