Dalam rangka mengenal psikologi islam sebagai wacana keilmuan, Islamic Psychology Bosowa (IPB) Fakultas Psikologi Universitas Bosowa (Unibos) gelar seminar psikologi islam, Kamis (22/12).
Seminar yang diadakan di Ruang Senat Lantai 9 Gedung I Unibos ini menghadirkan Ahmad Yasser Mansyur,S.Ag.,S.Psi.,M.Si.,Ph.D selaku pembina psikologi islam di Universitas Negeri Makassar (UNM) sebagai pemateri.
Kegiatan yang turut dihadiri Dekan Fakultas Psikologi Unibos, Minarni,S.Psi.,M.A menyampaikan jika kegiatan seminar ini dilaksanakan sebagai perwujudan pendalaman ilmu terkait mata kuliah Psikologi Islam pada mahasiswa dengan beberapa pemaparan terkait sejarah psikologi dilihat dari sisi islam dan tokoh-tokoh yang berperan didalamnya.
Ahmad Yasser Mansyur,S.Ag.,S.Psi.,M.Si.,Ph.D dalam pemaparan materinya juga mengungkapkan jika kegiatan ini penting untuk memberikan pemahaman lebih kepada mahasiswa agar mampu mengenali sejarah ilmu yang sedang dipelajari saat ini. Menurutnya, sejarah bagi mahasiswa itu termasuk bagian penting dalam proses belajar yang tidak boleh terlupakan.
“Psikologi itu salah satu ilmu yang bersifat universal. Alangkah lebih baik jika sebelum memahami lebih mendalam tentang suatu ilmu, mahasiswa juga harus mengenali sejarahnya. Terkait dengan Psikologi Islam memang perkembangan ilmunya sudah dimulai sejak zaman Rasulullah juga terkait dengan konsep pendidikan ini. Beberapa diantaranya bersumber dari hadist. Ini sebabnya mahasiswa harus tahu dulu perkembangannya, baru memahami ilmunya”, tutur Dosen dari UNM ini.