Universitas Bosowa (Unibos) menjajaki kerja sama dalam bidang pengembangan dunia pendidikan dengan Universitas Dili, Timor Leste, Senin (14/12). Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang digelar di Ruang Rapat Senat, lantai 9, Gedung I, Unibos.
Kedatangan Universitas Dili diwakili oleh Ketua Yayasan Boakril, Jose Agostinho Da Costa Belo. Yayasan Boakril merupakan yayasan yang menaungi Universitas Dili. Ketua Yayasan Boakril ini hadir bersama rombongan, yaitu Teresinha M. N. Cardoso dan Arif Abdullah Sagran. Dalam sambutannya, Jose Agostinho mengungkapkan bahwa perkembangan Universitas Dili sejak awal berdirinya di tahun 1998 telah mengalami perkembangan yang pesat. “Awalnya kami bernama Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi. Namun karena tuntutan dan kebutuhan zaman, kami pun berubah nama menjadi Universitas Dili,” ungkapnya.
Sama halnya dengan Universitas Dili, Universitas Bosowa juga mengalami perkembangan pesat. Setelah pengalihkelolaan pada Agustus 2013 yang lalu, Universitas Bosowa terus membuka peluang dan menjajaki kerja sama dengan berbagai intitusi pendidikan maupun non pendidikan. “Jaringan internasional harus terus dikembangkan,” ungkap Prof. Saleh Pallu selaku Rektor Unibos. Prof. Saleh mengungkapkan bahwa kerja sama yang paling memungkinkan untuk dilakukan dalam waktu dekat adalah pertukaran mahasiswa dan dosen. “Sehingga kedepannya, kita bisa banyak sama-sama belajar. Termasuk belajar melihat bagaimana harmonisasi universitas dan yayasan dibangun,” tambahnya.
Pendatanganan MoU ini adalah peluang kerja sama yang terbuka untuk Universitas Bosowa dengan Yayasan Boakril dan Universitas Bosowa dengan Universitas Dili. Kerja sama ini bertujuan untuk membangun perguruan tinggi yang memiliki kualitas yang patut diperhitungkan.
“Harapan besar kami adalah bisa belajar banyak hal dari Universitas Bosowa. Terutama dalam hal pembangunan karakter masyarakat perguruan tinggi. Sehingga para alumninya mampu berkontribusi nyata dalam memajukan negeri,” tutup Ketua Yayasan Boakril. (Humas Unibos)