Atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Jepang membawakan kuliah umum di Hadapan dosen-dosen dan mahasiwa Unibos.
Kuliah umum yang bertempat di Ruang Rapat Senat, Unibos ini dihadiri langsung oleh Rektor Unibos, WR II Unibos, dan dosen-dosen dari berbagai Fakultas di Unibos.
“Momentum ini adalah momentum yang harus kita manfaatkan sebaik-baiknya. Mengambil ilmu-ilmu yang bermanfaat dari beliau. Karena putra daerah yang berkarir diluar dan mendapat pencapaian seperti beliau ini belum banyak. Kita juga punya PR besar membangun kapasitas diri dalam menghadapi tantangan global kedepannya,” ungkap Prof. Saleh Pallu saat membuka Kuliah Umum.
Kuliah umum ini mengangkat tema Universitas 45 Makassar Menuju Pendidikan Melalui Kerjasama Luar Negeri, Jumat (8/5).
“Dibutuhkan kemampuan yang lebih untuk menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean dalam waktu dekat ini. Kita harus punya keahlian yang bisa bersaing dengan masyarakat luar. Siapapun dari kita bisa keluar negeri. Tapi jangan salah, orang-orang dari luar juga bisa dengan bebas masuk ke Indonesia. Itu yang harus diantisipasi,” Ungkap Ir. M. Iqbal Djawad, M.Sc, Ph.D saat memberi kuliah umum.
Iqbal Djawad banyak mengutarakan fakta-fakta terbaru hari ini yang bisa menjadi perbandingan untuk menambah pengetahuan tentang Indonesia dengan negara lain.
“MEA menuntut kita harus merubah cara pandang dan cara kerja. Seperti, hidup Berkelompok dan memacu otak untuk terus membuat inovasi,” tutup Iqbal. (Humas unibos)