Tim asesor akreditasi institusi BAN PT, Prof Dr Harsono Taroepratjeka dari Institut Teknologi Nasional Bandung menilai dengan anggaran penelitian yang cukup banyak di Unibos 45 Makassar belum seiring dengan jumlah publikasi pada jurnal-jurnal internasional.
“Dalam borang akreditasi institusi menunjukkan setiap tahunnya dosen Unibos 45 Makassar yang menulis di jurnal-jurnal hanya sekitar 11 persen. Sehingga, saya harap ini bisa lebih ditingkatkan lagi,” katanya, Rabu (25/3/2015).
Rektor Unibos 45 Makassar, Prof Dr M Saleh Pallu MEng pun mengatakan bahwa peningkatan jumlah penelitian dan publikasi di jurnal internasional pun telah diupayakan. Salah satunya dengan mendirikan Bosowa Publishing Group.
Dengan adanya Bosowa Publishing Group tersebut, seluruh dosen akan diwajibkan untuk lebih sering melakukan penelitian yang akan dipublikasikan di jurnal-jurnal. (tribuntimur)