MAKASSAR, BKM — Sebanyak 336 calon mahasiswa baru (maba) mengikuti tes di Universitas Bosowa 45 Makassar gelombang pertama yang diselenggarakan, Sabtu (7/6), di lantai 2 dan 3 kampus 2 Universitas Bosowa 45 Makassar. Tes dimulai pukul 08.00-12.00 Wita.
Dalam kegiatan tersebut, calon mahasiswa baru terbagi dalam beberapa kelas yang terdiri dari 20 peserta. Setiap kelas diawasi oleh 2 dosen pengawas dan mendapat 3 tes, yaitu Test Potensi Akademik (TPA), test Bahasa Inggris, dan Test Bidang Ilmu.
Dari hasil tes nantinya akan diseleksi calon maba yang betul-betul bisa menjadi mahasiswa di Universitas Bosowa 45 yang akan diumumkan pada Sabtu (14/6) mendatang.
Wakil Rektor 1 selaku Ketua panitia penerimaan mahasiswa baru, Dr Ir Hadijah, M. Si, menjelaskan, tes calon mahasiswa yang diadakan tersebut diharapkan akan mendapatkan mahasiswa yang unggul dan berkualitas sesuai dengan harapan Founder Bosowa, HM Aksa Mahmud, yang tidak mementingkan kuantitas, tapi lebih ke kualitas.
“Alhamdullih, Universitas Bosowa 45 Makassar sekarang telah diminati dan menjadi pilihan oleh calon mahasiswa dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia ini. Terbukti dengan banyaknya peserta ujian yang besaral dari luar Sulawesi Selatan, seperti dari Papua sampai ke Pulau Sumatra, Jawa dan dari Jakarta juga ada,” tambah Hadijah. (ish/ams/c)